Membuat Database Profil Klub dan Profil Pemain Sepak Bola di MS. Access
Ihsan
Juli 12, 2019
3
Berikut ini merupakan Database Profil Klub dan Profil Pemain Sepak Bola di MS. Access
UEFA MINIONS LEAGUE adalah kompetisi sepak bola antar klub-klub eropa. Nah, jadi fungsi dari database ini adalah untuk mengimput dan menyimpan profil klub peserta kompetisi dan juga profil pemain dari masing-masing klub. Database ini di gunakan oleh panitia UEFA MINIONS LEAGUE untuk keperluan administrasi klub dan pemain, jadi panitia akan mudah mengisi dan menyimpan data klub dan pemain karena pengoperasian dari databese ini sangat mudah.
Dalam membuat database ini saya akan membuatnya di aplikasi MS. Access dengan menggunakan 2 Tabel, 1 Query, 4 Form, 3 Report dan 1 Switchboard.
A, TABLE
1. Table-Klub
Table-Klub berfungsi untuk mengimput dan menyimpan data klub yang terdiri dari 4 Field, berikut design view dari Table-Klub:
Di Datasheet View Table-Klub input profil klub, maka akan seperti ini:
2. Table-Pemain
Table-Pemain berfungsi untuk mengimput dan menyimpan data pemain yang terdiri dari 8 Field, berikut design view Table-Pemain:
Di Datasheet View dari Table-Pemain silahkan input profil pemain, maka akan seperti ini:
B. QUERY
1. QPemain
QPemain berfungsi untuk menyambungkan antara field Nama_Klub di Table-Klub dengan field Nama_Klub di Table-Pemain. Selain menampilkan field yang telah dipilih QPemain juga menampilkan Umur pemain dengan memasukkan rumus " Umur: DateDiff("yyyy";[Table-Pemain]![Tanggal_Lahir];Now()) ". Berikut design view dari QPemain :
Di Datasheet View Qpemain akan muncul Field yang kita pilih dan ditambah field umur:
C. FORM
1. Form-Table-Klub
Fungsi dari Form-Table-Klub untuk mengimput data dengan tampilan yang lebih menarik, profil klub yang telah terinput akan tersimpan di Table-Klub. Selain itu Form-Table-Klub juga mempunyai tombol tambahan yaitu tombol add, tombol delet, tombol save, tombol previus record, tombol next record dan tombol close. Berikut Form view dari Form-Table-Klub yang telah saya desain:
2. Form-Table-Pemain
Form-Table-Pemain sama dengan Form-Table-Klub bedanya form ini untuk menginput profil pemain dan akan tersimpan di Table-Pemain. Form-Table-Pemain juga mempunyai tombol tambahan yaitu tombol add, tombol delet, tombol save, tombol previus record, tombol next record dan tombol close. Berikut Form view dari Form-Table-Pemain yang telah saya desain:
3. Form-Cek-Profil-Klub
Form ini berfungsi untuk mempermudah mengecek profil klub yang telah diinput sebelumnya tanpa harus mengecek secara manual. Caranya pilih klub yang ingin di cek profilnya pilihannya terdapat di combo box klub lalu klik tombol CEK PROFIl maka profil klub yang dipilih akan muncul. Form ini mempunyai tombol tambahan yaitu tombol add, tombol delet, tombol save, tombol previus record, tombol next record dan tombol close. Berikut Form view dari Form-Cek-Profil-Klub yang telah saya desain:
4. Form-Cek-Profil-Pemain
Form ini berfungsi untuk mengecek profil pemain yang telah diinput sebelumnya. Caranya pilih klub dan nama pemain yang ingin di cek, pilihan klub dan nama pemain ada di satu combo box yang sama, lalu klik tombol CEK PROFIl maka profil pemain yang dipilih akan muncul. Sama halnya dengan form sebelumnya Form ini mempunyai tombol tambahan yaitu tombol add, tombol delet, tombol save, tombol previus record, tombol next record dan tombol close. Berikut Form view dari Form-Cek-Profil-Pemain yang telah saya desain:
D. REPORT
1. Report Table Klub
Berfungsi untuk menampilkan hasil laporan dari Table-Klub. Berikut Report view dari Report Table Klub yang telah saya desain :
2. Report Table Pemain
Berfungsi untuk menampilkan hasil laporan dari Table-Pemain. Berikut Report view dari Report Table Pemain yang telah saya desain :
3. Report QPemain
Berfungsi untuk menampilkan hasil laporan dari QPemain. Berikut Report view dari Report Table Pemain yang telah saya desain :
E.SWITCHBOARD
Switchboard ini digunakan untuk menampilkan Menu Utama. Jika kita memilih tombol INPUT PROFIL KLUB maka akan muncul Form-Table-Klub, pilih INPUT PROFIL PEMAIN yang muncul Form-Table-Pemain, pilih CEK PROFIL KLUB yang muncul Form-Cek-Profil-Klub, jika yang dipilih CEK PROFIL PEMAIN yang muncul Form-Cek-Profil-Pemain, pilih REPORT TABLE KLUB maka yang akan muncul adalah Report Table Klub, yang dipilih REPORT TABLE PEMAIN maka yang akan muncul Report Table Pemain, pilih REPORT QPEMAIN yang akan muncul Report QPemain, dan jika yang dipilih adalah KELUAR maka akan keluar dari switcboard.
Demikian database profil klub dan profil pemain sepak bola yang telah saya buat. Terima kasih karna telah mengunjungu blog saya. ;)
Mas bisa minta jadi nya...?!? Bayar juga nggak papa untuk ini pokok nggak mehong
BalasHapusmas bagi dong aplikasinya
BalasHapusbisa share bang aplikasi nya buat saya coba utk tim saya , kalau boleh , terima kasih
BalasHapus